http://mangtravell.blogspot.co.id/2017/07/kebun-strawbery-bandung-paket-merdeka.html?m=1
Kebun Strawberry di Ciwidey memiliki yang lebih besar, warna merah menyala, segar dan memiliki kualitas yang sangat baik. Rasanya pun lebih manis dibandingkan dengan buah strawberry pada umumnya. Keunggulan inilah yang mampu memikat pengunjung dari berbagai daerah.
Baca juga : http://mangtravell.blogspot.co.id/2017/07/liburan-murah-ke-bandung-bersama.html?m=1
Aktivitas wisata yang menyenangkan di tempat ini adalah sensasi memetik strawberry langsung dari pohonnya. Pengunjung dapat mengajak buah hati anda untuk melihat-lihat segarnya buah strawberry di Kebun Strawberry Ciwidey. Jika anda ingin merasakan nikmatnya buah ini, sobat dapat memetiknya langsung
Berekeliling di Kebun Strawberry Ciwidey bersama keluarga sembari menikmati panorama alam yang mengagumkan tentu menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Suasana sejuk dan udara segar khas Jawa Barat juga akan menambah kenikmatan wisata anda.
Di kawasan Ciwidey banyak sekali paket wisata yang menawarkan petik buah strawberry. Diantaranya sobat dapat menenmukan di Pasir Jambu, di kawasan Kawah Putih, Rancabali dan juga dikawasan Situ Patenggang. Dikawasan ini buah Strawberry yang dihasilkan berkulaitas super sehingga menjadi komoditi unggulan kawasan Ciwidey dan sekitarnya.
Untuk dapat menikmati sensasi petik buah Strawberry anda tidak akan dikenai biaya atau tiket masuk. Setelah anda memetik buah di Kebun Strawberry Ciwidey buah-buah ini kemudian akan ditimbang oleh pihak pengelola. Kemudian Setiap butir buah yang anda petik akan dihitung berdasarkan total berat buah strawberry yang anda dapatkan. Barulah anda dapat mencicipi kelezatanya.
Kisaran harga buah Strawberry per kilo nya antara Rp.35.000,- hingga Rp.50.000,- dengan biaya tersebut sobat sudah dapat merasakan sensasi berwisata memetik buah langsung dipohonnya dengan suguhan panorama alam yang mengagumkan. Menarik bukan ?
liburan-murah-ke-bandung-bersama.html?m=1
Komentar
Posting Komentar